Insight
Teknikal
Pemula
Fundamental
Psikologi Trading
Manajemen Risiko
Perencanaan Keuangan
Emtradepedia
premium-icon

Kinerja Saham BRIS Beserta Keuangannya, Menarik untuk Investasi?

28 Jun 2023, 13:20 WIB
Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
kinerja saham bris

Kinerja Saham BRIS - Bank ini awalnya bernama PT Bank Jasa Arta. Selama beberapa kali mengalami perubahan nama, pada Februari 2021, namanya berganti lagi menjadi PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) setelah merger dengan tiga bank syariah lainnya, yaitu Bank Mandiri Syariah, BNI Syariah, dan BRI Syariah. Penggabungan ini menjadikan BRIS sebagai bank syariah terbesar di Indonesia.


Dalam hal kepemilikan, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) memiliki porsi kepemilikan saham terbesar sebesar 51,47%. Sementara itu, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) memiliki kepemilikan saham sebesar 23,24%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) sebesar 15,38%, dan sisanya sebesar 9,91% dimiliki oleh publik atau masyarakat umum.

Kinerja Saham BRIS dari Waktu ke Waktu

Bagi kamu yang ingin punya saham bank berbasis syariah, mungkin saham BRIS bisa menjadi salah satu pilihan. Namun, sebelum itu ketahui dulu pergerakan harganya secara historis. Kira-kira apakah menarik?


Nah, perlu diketahui, BRIS pertama kali IPO di bursa pada 9 Mei 2018 dengan harga penawaran Rp560. BRIS belum pernah melakukan pemecahan saham atau stock split. Sehingga bisa dipastikan nilai sahamnya masih sama sekarang dengan dulu saat IPO.


Jika diperhatikan, saham BRIS sempat bergerak cenderung downtrend hingga awal tahun 2020 ke level 100-an sebelum akhirnya uptrend hingga Januari 2021 ke level puncaknya 3.670. Namun, semenjak itu BRIS terus bergerak turun sampai sekarang ke level harga penutupan kemarin (27/06) di 1.690.


Itu berarti kinerja saham BRIS sejak IPO sudah naik 201,78%. Sementara itu secara year-to-date (ytd) sahamnya naik 31% dengan net buy asing di pasar reguler sebesar Rp325,77 miliar.


Baca juga: Punya Saham Bank? Ini Deretan Indikator yang Wajib Dipantau

Berapa Return Sejak IPO?

Untung mengetahui return-nya sejak IPO, maka kita gunakan satuan lot lama di mana satu lot setara dengan 500 saham. Misalnya kamu beli 1 lot saham BRIS saat IPO dan masih hold sampai sekarang. Simulasi perhitungannya adalah sebagai berikut:


Rp560 x 500 lembar = Rp280.000 modal untuk beli 1 lot BRIS


Maka jika mengacu pada harga saat ini di level Rp1.690, 500 saham BRIS setara dengan Rp845.000. Itu berarti kinerja saham BRIS sudah memberikanmu keuntungan sebesar Rp565.000 atau 201,78%.


Baca juga: Sektor Banking 101: Pemahaman dan Cara Analisisnya

Kinerja Keuangan Terbaru

Pada laporan keuangan terbaru pada kuartal I/2023, terdapat peningkatan laba bersih sebesar 47,65% menjadi Rp1,46 triliun dari Rp987,68 miliar. Salah satu faktor yang mendorong pertumbuhan ini adalah pendapatan dari penyaluran dana yang tumbuh 21% menjadi Rp5,61 triliun. Selain itu, pendapatan berbasis komisi juga memberikan kontribusi sebesar Rp418,03 miliar, atau naik 13%.


Dalam hal pendanaan, BRIS berhasil mengoptimalkan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) dengan pertumbuhan sebesar 12,88% menjadi Rp269,26 triliun dari Rp238,53 triliun. Peningkatan ini didorong oleh naiknya jumlah dana murah (CASA) yang mencapai 61,49% dari total DPK, dibandingkan dengan sebelumnya hanya 57,50%.


Pertumbuhan CASA ini merupakan hal yang positif karena menunjukkan bahwa BRIS dapat menghimpun dana secara efisien dengan biaya pendanaan yang rendah. Dengan demikian, operasional perusahaan tetap berjalan lancar.


Selain itu, likuiditas BRIS juga terjaga di mana loan to deposit ratio (LDR) menurun menjadi 74,37% dibandingkan sebelumnya 79,37%. Hal ini menunjukkan bahwa masih terdapat ruang untuk pembiayaan.


Baca juga: Spread Suku Bunga BI dan The Fed Menipis, Apa Risikonya?


Jadi, gimana menurutmu? Apakah kinerja saham BRIS cukup menarik? Upgrade jadi VIP member untuk menikmati semua fitur Emtrade.


Dengan menjadi VIP member, kamu bisa menikmati trading signal, referensi saham, konten edukasi, analisis, research report, tanya-jawab saham intensif, morning dan day briefing, dan seminar rutin setiap akhir pekan.


Pakai kode promo: BLOG (untuk dapat bonus 1 bulan)


Atau hubungi tim sales Emtrade + 6282134277144

-RE-

emtrade.id/disclaimer

Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.



Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
Artikel Lainnya
ArtikelInsight

Dukung Prabowo-Gibran, Intip Kinerja Emiten Thohir Bersaudara

15 Feb 2024, 16:19 WIB
article
ArtikelInsight

Pendapatan ADMR Tumbuh 6,4% Jadi US$463 Juta, Simak Rincian Kinerjanya

2 Sep 2023, 00:00 WIB
article
ArtikelInsight

Begini Alasan LPKR Bisa Ubah Rugi Jadi Laba Tapi Kinerja Kuartalan Masih Turun

3 Agu 2023, 08:49 WIB
article
Artikel

Kinerja Saham MYOR yang Pernah Stock Split dengan Rasio Besar

7 Jul 2023, 13:16 WIB
kinerja saham myor
Video Populer
logo-emtrade

Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek

Instagram
Youtube
Tiktok
Twitter
Facebook
Spotify
Download Aplikasi
appstoreplaystore

Terdaftar dan Diawasi

logo-ojkIzin Usaha Penasihat Investasi : S-34/D.04/2022
kominfoTanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik Nomor :002568.01/DJAI.PSE/04/2022

© 2024, PT Emtrade Teknologi Finansial

Syarat & KetentutanKebijakan Privasi