Insight
Teknikal
Pemula
Fundamental
Psikologi Trading
Manajemen Risiko
Perencanaan Keuangan
Emtradepedia
premium-iconPemula

Jangan Asal Haki! Ini 2 Tanda Saham yang Boleh Dihajar Kiri

20 Apr 2022, 15:42 WIB
Bagikan
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
haki saham

Apa itu haki? Haki yang merupakan singkatan dari hajar kiri adalah strategi menjual saham dengan memasang harga offer di bawah harga pasar atau bisa juga sesuai dengan angka bid paling atas. Makanya nggak heran kalau saham dilepas di harga yang lebih murah atau sesuai dengan harga pasar.

Hal ini biasanya dilakukan agar saham yang dimiliki bisa cepat terjual ketika harganya sudah mulai sulit untuk naik. Selain biar bisa mengamankan profit, haki juga bertujuan agar tingkat kerugian jadi nggak semakin besar.

Meski begitu, bukan berarti semua saham bisa dihajar kiri. Berikut adalah tanda-tanda saham yang dinilai siap untuk haki.

Breakdown Support

Breakdown adalah kondisi ketika harga saham menembus area support yang menjadi alas harga. Ini menjadi sinyal negatif bagi trader karena jika breakdown terjadi, indikasinya saham akan terus melanjutkan penurunan. Sehingga penting untuk segera mengambil langkah antisipasi. Salah satunya dengan menjual saham menggunakan strategi haki.

haki saham

Contoh gambar di atas merupakan saham SCMA pada tanggal 19 April 2022 yang mengalami breakdown dari level 262 dan rawan terjadi koreksi lanjutan. Dari breakdown tersebut dapat diprediksi dalam jangka pendek harga sahamnya berpotensi melemah ke support selanjutnya di 246 dari low Maret 2022.

Baca juga: Apa itu Volume Saham dan Mengapa Penting Diperhatikan Trader?

Harga Saham Sedang Downtrend

Siklus harga saham terdiri dari fase akumulasi (sideways), fase partisipasi (uptrend), fase distribusi (sideways), dan fase kapitulasi (downtrend). Saham yang tren besarnya menunjukkan penurunan berarti sedang berada di fase kapitulasi.

Pada fase ini, saham-saham yang sebelumnya dilepas oleh big fund pada fase distribusi sudah beredar bebas di pasar dan dikendalikan oleh retail yang notabene-nya punya strategi yang berbeda-beda. Maka dari itu harga saham berpotensi lanjut turun sampai nanti menunjukkan tanda-tanda reversal menuju masa sideways di fase akumulasi.

haki saham

Misalnya saja seperti JPFA yang breakdown support pada 19 April 2022. Setelah terjadi breakdown, saham JPFA berpotensi lanjut melemah ke support 1.435 dari low bulan Februari silam. Nggak cuma itu, JPFA juga mulai menunjukkan tanda-tanda dimulainya downtrend.

Baca juga: Strategi Trading Saat Downtrend

Demikian adalah hal-hal yang perlu kamu ketahui sebelum eksekusi haki pada saham yang dimiliki. Apabila saham-sahamnya menunjukkan kedua tanda di atas, strategi haki bisa dipertimbangkan untuk menekan kerugian atau mengamankan imbal hasil.

Mau belajar analisis teknikal lebih jauh? Upgrade jadi VIP member untuk menikmati semua fitur Emtrade. Dengan menjadi VIP member, kamu bisa menikmati trading signal, referensi saham, konten edukasi, analisis, research report, tanya-jawab saham intensif, morning dan day briefing, dan seminar rutin setiap akhir pekan.

Klik di sini untuk upgrade menjadi VIP member Emtrade.

-RE-

emtrade.id/disclaimer

Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.





Bagikan
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
Artikel Lainnya
Video Populer
logo-emtrade

Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek

Instagram
Youtube
Tiktok
Twitter
Facebook
Spotify
Download Aplikasi
appstoreplaystore

Terdaftar dan Diawasi

logo-ojkIzin Usaha Penasihat Investasi : S-34/D.04/2022
kominfoTanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik Nomor :002568.01/DJAI.PSE/04/2022

© 2024, PT Emtrade Teknologi Finansial

Syarat & KetentutanKebijakan Privasi