Insight
Teknikal
Pemula
Fundamental
Psikologi Trading
Manajemen Risiko
Perencanaan Keuangan
Emtradepedia
premium-iconInsight

Efisiensi Beban Dorong Kenaikan Laba Bersih MYOR Melebihi Pendapatan

1 Mar 2024, 11:39 WIB
Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
banner-image

Emiten consumer goods PT Mayora Indah Tbk (MYOR) mencetak kinerja keuangan tahun 2023 di atas ekspektasi konsensus. Penjualan bersih MYOR meningkat 2,66% dari Rp30,66 triliun menjadi Rp31,48 triliun. Bahkan, laba bersih mereka naik lebih signifikan sebesar 64,41% dari Rp1,94 triliun menjadi Rp3,19 triliun.


Kinerja MYOR yang positif didukung oleh pendapatan tiap segmen yang kompak tumbuh. Makanan olahan dalam kemasan naik 1,83% mencapai Rp18,99 triliun. Segmen minuman olahan dalam kemasan naik 8,37% menjadi Rp14,98 triliun.


Di sisi lain, laba bersih yang naik lebih tinggi dibandingkan pendapatan dikarenakan MYOR berhasil melakukan efisiensi di sejumlah pos beban mereka. Misalnya seperti beban pokok penjualan menurun 3,15% menjadi Rp23,07 triliun karena harga bahan baku yang lebih rendah rendah. Dengan demikian, gross profit margin mengalami peningkatan dari 22,30% menjadi  26,70%. 


Selain itu, beban usaha menurun 6,76% menjadi Rp4,10 triliun. Ini menghasilkan operating profit margin yang juga meningkat dari 7,93% menjadi 13,65%.


Kemudian di bawah garis operasional, penghasilan bunga naik 175,98% mencapai Rp84,75 miliar, keuntungan penjualan aset tetap naik 281,83% mencapai Rp7,90 miliar, serta beban bunga terpangkas 22,25% menjadi Rp302,57 miliar.


Dari sisi neraca keuangan, MYOR membukukan aset sebesar Rp23,87 triliun, naik 7,15%. Sementara itu, utang perusahaan menurun 9,03% menjadi Rp8,58 triliun dengan ekuitas atau modal yang bertambah 19,07% mencapai Rp15,28 triliun.


Rasio debt to asset (DAR) MYOR ada di 0,17x dan debt to equity (DAR) di 0,27x. Hal ini menjadi pertanda yang bagus karena aktivitas operasional MYOR tidak bergantung pada utang.


Saat ini saham MYOR diperdagangkan dengan valuasi price to earnings (P/E) ratio 17,22x. Angka ini berada di bawah minus 1 standar deviasi 20,22x, yang artinya valuasi MYOR sudah sangat murah.


Baca juga: Daftar Sektor Saham yang Berpotensi Cuan di Bulan Ramadan


Melihat sahamnya yang murah dan kinerja keuangan yang baik, apakah MYOR cukup potensial untuk buy investasi sekarang? Mau tahu strateginya? Pelajari di Emvestart, webinar saham untuk pemula bersama Ms Ellen May.


GRATIS! Pakai kode promo: BLOG


Klik di sini untuk dapat informasi selengkapnya.

-RE-

emtrade.id/disclaimer

Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.



Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
Artikel Lainnya
premium-iconArtikelSaham

Summary Kinerja Lapkeu Emiten Kuartal 2 2024

26 Jul 2024, 09:41 WIB
article
premium-iconArtikelInsight

Laba Bersih ICBP Terkoreksi Efek Pembengkakan Beban Keuangan

2 Mei 2024, 17:20 WIB
article
premium-iconArtikelInsight

Performa Keuangan ASII di Kuartal I/2024 Menurun, Ini Penyebabnya

30 Apr 2024, 16:18 WIB
article
premium-iconArtikelInsight

Performa Keuangan UNVR Membaik, Gimana Efek Penarikan Es Krim?

26 Apr 2024, 15:09 WIB
article
Video Populer
logo-emtrade

Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek

Instagram
Youtube
Tiktok
Twitter
Facebook
Spotify
Download Aplikasi
appstoreplaystore

Terdaftar dan Diawasi

logo-ojkIzin Usaha Penasihat Investasi : S-34/D.04/2022
kominfoTanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik Nomor :002568.01/DJAI.PSE/04/2022

© 2024, PT Emtrade Teknologi Finansial

Syarat & KetentutanKebijakan Privasi