Insight
Teknikal
Pemula
Fundamental
Psikologi Trading
Manajemen Risiko
Perencanaan Keuangan
Emtradepedia
premium-icon

Saham MCAS: Naik Kelas ke Papan Utama Hingga Private Placement

29 Mei 2023, 12:43 WIB
Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
saham mcas

Saham MCAS - Emtraders, saham PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) baru saja berhasil naik kelas dari papan pengembangan ke papan utama Bursa Efek Indonesia (BEI). Perubahan ini akan berlaku mulai tanggal 31 Mei 2023 selama tidak ada hal tertentu yang memengaruhi keputusan.


Tentu hal tersebut menjadi sentimen positif bagi investor. Sebab dengan begitu MCAS bisa semakin mendapatkan kepercayaan dari para investor. Untuk diketahui, papan utama sering dianggap sebagai papan berkumpulnya saham-saham dengan rekam jejak yang baik.


Sebagai saham yang baru masuk papan utama, saham MCAS memenuhi kriteria tersebut. Untuk bisa tercatat di papan utama, sebuah emiten harus membukukan pendapatan usaha minimal selama 36 bulan atau lebih. Selain itu, emiten juga harus mencatatkan laba usaha dalam setahun terakhir. 


Adapun persyaratan lain seperti laporan keuangan yang telah diaudit selama minimal tiga tahun. Dua tahun di antaranya harus memiliki opini wajar tanpa modifikasi. Selain itu, emiten juga diharuskan memiliki aktiva bersih yang lebih dari atau setara dengan Rp 100 miliar.

Rencana Private Placement

Emiten Grup kresna ini juga berencana untuk melakukan private placement sebanyak-banyaknya sebesar 86,7 juta saham. Jumlah ini setara dengan 10% dari jumlah seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh. Sedangkan nominalnya mencapai Rp100 per saham.


MCAS berencana menggunakan dana yang diperoleh melalui private placement untuk melakukan investasi dan memperkuat modal kerja, dengan tujuan mendukung pengembangan usahanya. 


Tindakan korporasi ini dianggap menguntungkan karena akan menyebabkan peningkatan jumlah saham yang beredar di perusahaan, yang diharapkan akan meningkatkan likuiditas perdagangan saham MCAS.


Baca juga: Bye Bye Sektor Energi, IHSG Mulai Rotasi Sektoral ke Konsumer

Kinerja Terbaru 

MCAS mencatatkan kenaikan pendapatan sebesar 17,47% menjadi Rp3,55 triliun pada kuartal I/2023, dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp3,02 triliun. 


Peningkatan pendapatan MCAS didorong oleh pertumbuhan pendapatan pada beberapa segmen bisnis. Segmen produk digital meningkat sebesar 65,9%, segmen agregator produk digital naik sebesar 11,5%, iklan digital cloud meningkat sebesar 44,5%, dan energi bersih meningkat sebesar 3.464,9%.


Dari segi operasional, saham MCAS berhasil menambahkan 62.831 titik distribusi selama kuartal I-2023, mengalami peningkatan sebesar 22%. Peningkatan ini terutama dipengaruhi oleh peningkatan jumlah anggota digital product aggregator yang meningkat sebesar 31% secara tahunan.


Namun, laba bersih perusahaan mengalami penurunan sebesar 59,48% menjadi Rp8,63 miliar dibandingkan dengan kuartal I/2022 yang mencapai Rp21,31 miliar. Ini disebabkan oleh naiknya beban-beban seperti beban pokok pendapatan naik 20,7% menjadi Rp3,5 triliun dari Rp2,9 triliun. Sementara itu beban usaha naik 23,2% menjadi Rp40,9 miliar dari Rp33,2 miliar.


Di sisi lain utang perusahaan juga naik signifikan sebesar 31,11% dari Rp616 miliar menjadi Rp809 miliar.


Baca juga: Saham GJTL Naik Terus, Yuk Kenalan Sama Emitennya!

Profil Bisnis Saham MCAS

MCAS adalah sebuah perusahaan berbasis di Indonesia yang fokus pada pengelolaan dan pengoperasian kios swalayan digital yang dikenal sebagai MCASH Kiosk. Melalui MCASH Kiosk, pengguna dapat mengakses berbagai produk digital seperti pengisian ulang pulsa dan token, pembayaran tagihan secara elektronik, pemesanan perjalanan, tiket elektronik, dan voucher digital lainnya. 


Perusahaan ini menyediakan layanan kios swalayan digital di seluruh Indonesia, dengan mitra-mitra seperti Farmers Market, Ranch Market, Hypermart, Shell, dan lainnya. Selain itu, MCAS  juga menjalin kemitraan dengan 24print.id, sebuah kios cetak digital swalayan.


Baca juga: Deretan Emiten yang Bakal Buyback, Simak Jadwalnya!


Lalu, bagaimana potensi saham MCAS saat ini? Bagaimana strategi tradingnya? Upgrade jadi VIP member untuk menikmati semua fitur Emtrade. 


Dengan menjadi VIP member, kamu bisa menikmati trading signal, referensi saham, konten edukasi, analisis, research report, tanya-jawab saham intensif, morning dan day briefing, dan seminar rutin setiap akhir pekan.

Pakai kode promo: BLOG (untuk dapat bonus 1 bulan)

saham mcas

Atau hubungi tim sales Emtrade +6282134277144

-RE-

emtrade.id/disclaimer

Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.



Bagikan s
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
Artikel Lainnya
ArtikelInsight

Pemilu di Depan Mata, Ini Deretan Emiten yang Terafiliasi Masing-Masing Paslon

13 Feb 2024, 12:11 WIB
article
ArtikelInsight

Daftar Saham MNC Group yang Terdaftar di BEI, Ada yang Menarik?

17 Jan 2024, 12:55 WIB
article
ArtikelInsight

GGRM Berpotensi Bagi Dividen Jumbo, Gimana Prospek Kinerja Keuangannya?

20 Okt 2023, 15:24 WIB
article
ArtikelInsight

Kenapa Saham GOTO All Time Low di Tengah Penutupan TikTok Shop?

18 Okt 2023, 16:01 WIB
article
Video Populer
logo-emtrade

Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek

Instagram
Youtube
Tiktok
Twitter
Facebook
Spotify
Download Aplikasi
appstoreplaystore

Terdaftar dan Diawasi

logo-ojkIzin Usaha Penasihat Investasi : S-34/D.04/2022
kominfoTanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik Nomor :002568.01/DJAI.PSE/04/2022

© 2024, PT Emtrade Teknologi Finansial

Syarat & KetentutanKebijakan Privasi