Analisa Saham JSMR: Potensi Durian Runtuh Berkat Momen Lebaran?
https://emtrade.id/blog/10925/analisa-saham-jsmr-potensi-durian-runtuh-berkat-momen-lebaran
Analisa Saham JSMR - Sebelum kamu beli dan jual saham, idealnya perlu melakukan analisis terlebih dahulu. Sebab dengan begitu kamu bisa mendapatkan gambaran terkait kinerja dan prospek suatu perusahaan ke depannya serta posisi harga sahamnya. Apakah layak dibeli, jual, atau hold, baik itu secara analisis fundamental maupun analisis teknikal?
Untuk itu pada artikel ini kita akan membahas salah satu saham yang paling diperhatikan menjelang hari raya Idul Fitri, yaitu JSMR. Kalau kamu pengin tahu lebih banyak tentang saham ini, langsung saja simak ulasannya sampai selesai, ya! Kira-kira bagaimana analisa saham JSMR?
Profil Bisnis JSMR
PT Jasa Marga Tbk (JSMR) adalah perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan jalan tol di Indonesia. JSMR didirikan pada tahun 1978 dan saat ini mengelola sekitar 1.000 kilometer jalan tol di seluruh Indonesia. Beberapa anak perusahaan JSMR yang terkait dengan bisnis jalan tol antara lain PT Jasamarga Pandaan Malang, PT Jasamarga Probolinggo Pasuruan, dan PT Jasamarga Ngawi Kertosono.
Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jalan tol, JSMR memiliki bisnis inti dalam pengelolaan dan pengoperasian jalan tol. Selain itu, JSMR juga memiliki bisnis lain seperti pengelolaan rest area dan penjualan bahan bakar minyak (BBM) di jalan tol. JSMR juga terus mengembangkan bisnisnya dengan melakukan diversifikasi ke bisnis lain seperti infrastruktur, logistik, dan real estate.
Saham JSMR terdaftar sebagai perusahaan publik di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 13 Juli 2007. Saat ini, saham JSMR diperdagangkan di BEI dengan kode saham JSMR dan termasuk dalam kelompok saham LQ45, yang merupakan kelompok saham-saham likuid dengan kapitalisasi pasar besar dan likuiditas yang tinggi.
Baca juga: Sahamnya Dijual Softbank, Gimana Prospek GOTO?
Analisa Saham JSMR dari Kinerja 2022
Bagaimana kinerja keuangan JSMR sepanjang tahun 2022 lalu?
Perseroan mencatatkan kinerja positif selama tahun 2022. Di mana laba bersih operator jalan tol ini meningkat 70,18% setelah mencatatkan realisasi sebesar Rp2,74 triliun dibanding raihan tahun 2021 Rp1,61 triliun. Pertumbuhan laba bersih terdongkrak oleh kenaikan pendapatan menjadi Rp 16,58 triliun. Angka ini tumbuh sebesar 9,36% dibandingkan tahun 2021 sebesar Rp 15,16 triliun.
Segmen jalan tol menjadi kontributor utama pendapatan dengan perolehan Rp12,44 triliun, yang mencetak pertumbuhan 15,39% secara tahunan. Pendapatan usaha lainnya juga mengalami kenaikan dari Rp990,06 miliar di 2021 menjadi Rp 1,33 triliun di 2022. Namun, pendapatan konstruksi mengalami penurunan sebesar 17,4% menjadi Rp2,8 triliun di mana pada tahun 2021 konstruksi menyumbang Rp3,93 triliun.
Selain kenaikan pendapatan, perolehan laba bersih juga didorong oleh keuntungan dari pelepasan investasi pada PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (JCC) senilai Rp2,18 triliun.
Sementara itu, kas dan setara kas JSMR pada akhir Desember 2022 mencapai Rp 8,42 triliun, meningkat dibandingkan Desember 2021 yang hanya Rp6,27 triliun. Lalu bagaimana analisa saham JSMR dari sisi sentimennya?
Seiring dengan peningkatan mobilitas masyarakat pasca pencabutan PPKM dan proyek ruas baru di tahun ini, JSMR bisa kembali diuntungkan dari volume lalu lintas yang berpotensi naik. Adapun momen lebaran yang mendorong arus mudik menjadi katalis positif di mana periode kuartal 2-2023 pendapatan perseroan bisa naik lebih optimal. Sebagai informasi, JSMR merupakan market leader di jalan tol sekitar lebih dari 50%.
Untuk aksi korporasi terdekat yang bisa di-watch perkembangannya adalah Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada 10 Mei mendatang.
Baca juga: Laba Bersih Turun 80%, Bagaimana Prospek Saham BRMS?
Nah, itu tadi analisa saham JSMR secara singkat yang perlu kamu tahu. Kalau kamu penasaran dengan prospek saham JSMR selengkapnya baik itu secara fundamental maupun teknikal, upgrade jadi VIP member untuk menikmati semua fitur Emtrade.
Dengan menjadi VIP member, kamu bisa menikmati trading signal, referensi saham, konten edukasi, analisis, research report, tanya-jawab saham intensif, morning dan day briefing, dan seminar rutin setiap akhir pekan.
Pakai kode promo: BLOG (untuk dapat bonus 1 bulan)
Atau hubungi tim sales Emtrade +6282134277144
Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.
https://emtrade.id/blog/10925/analisa-saham-jsmr-potensi-durian-runtuh-berkat-momen-lebaran
BRIS Catat Laba Bersih Tumbuh 32%, Namun NIM Melemah
ACES Mampu Catat Kenaikan SSSG 10% Meski Boom Sale Berakhir
Laba Bersih PTBA Turun 55% di Semester I/2023, Tapi Naik 43% Secara Kuartalan
Laba Bersih Naik 18%, Likuiditas BBRI Juga Semakin Solid
Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek
Terdaftar dan Diawasi
© 2023, PT Emtrade Teknologi Finansial