Insight
Teknikal
Pemula
Fundamental
Psikologi Trading
Manajemen Risiko
Perencanaan Keuangan
Emtradepedia
premium-iconInsight

Untung Besar di Momen Santa Claus Rally, Bisakah? Ini Penjelasannya

1 Nov 2022, 13:55 WIB
Bagikan
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
banner-image

Selain Window Dressing, Santa Clauss Rally juga merupakan fenomena yang kehadirannya paling ditunggu di penghujung tahun. Sebenarnya, apa sih Santa Clause Rally itu?


Sesuai dengan namanya, Santa Claus Rally merupakan salah satu fonomena yang kerap muncul di pekan terakhir pada bulan Desember, atau biasa terjadi pada pekan terakir Desember hingga dua hari pertama di bulan Januari. Inilah yang membedakan fenomena Window dressing dengan Santa Claus rally, dimana Window dressing cenderung terjadi sejak awal bulan Desember hingga paling lama di bulan Januari akhir.


BACA JUGA: Jurus Jitu Hadapi Window Dressing


Jika dilihat dari sisi, penamaan Santa Claus Rally dipilih karena biasanya momentum ini terjadi pada bulan Desember terutama di minggu ke-3 Desember yang identik dengan adanya momen perayaan Natal. 


Terjadinya Santa Claus Rally sebenarnya dapat dipahami penyebabnya. Beberapa pendorong terjadinya reli santa klaus diantaranya adalah adanya rasa optimisme di bursa saham Wallstreet pada akhir tahun, adanya dana tambahan untuk investasi yang berasal dari bonus tahunan, hingga perasaan bahagia para pelaku pasar di era libur panjang akhir tahun.


Meski fakta-fakta adanya santa claus rally itu ada, namun bukan berarti fenomena ini bisa dijadikan jaminan bahwa momentum tersebut akan selalu berulang tiap tahunnya loh ya!


Beberapa faktor makroekonomi bisa jadi membuat fenomena Santa Claus Rally hanyalah isapan jempol belaka. Misalnya saja bila adanya risiko ekonomi yang membuat pesimisme investor lebih tinggi sehingga potensi santa claus rally justru tidak terjadi. Karena itu, santa claus rally biasanya akan menjadi risiko bagi investor yang belum berpengalaman terutama dalam hal membaca tren pasar secara bijak.


Meski demikian, santa claus rally akan sangat menguntungkan bagi investor berpengalaman yang cermat membaca arah tren pasar secara bijak. Biasanya, investor yang berpengalaman akan memanfaatkan momen santa claus rally untuk mendapatkan keuntungan yang besar dalam periode yang singkat, tentunya diselingi dengan cara mengelola risiko yang baik.


Jurus jitu memanfaatkan Santa Claus Rally, trader wajib simak!

Menuju akhir tahun, santa claus rally merupakan momen yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Berikut, jurus jitu dalam memanfaatkan Santa Clause Rally secara maksimal:



  1. Analisis Tren Pasar Saham

Salah satu cara cermat untuk memanfaatkan adanya Santa Claus Rally adalah memahami dan menganalisis tren ekonomi pasar saham. Tentunya, investor tidak boleh lelah untuk terus memantau updata sentimen yang dapat mempengaruhi market secara keseluruhan.


Dengan melakukan ini, investor dapat mengatur strategi dalam penentuan posisi di momentum Santa Claus Rally. Sekiranya tren ekonomi tidak mendukung, maka investor akan memilih untuk tidak terlalu agresif dalam penempatan trading di momen akhir tahun tersebut. Namun apabila tren ekonomi diekspektasikan akan stabi dan solid, maka investor bisa menentukan level agresivitas yang sedikit lebih tinggi.


  1. Trading Plan itu Sangat Perlu!

Meski tren pasar cenderung menguat di momentum Santa Claus Rally, persiapan trading plan tentu masih menjadi kebutuhan yang harus disiapkan oleh trader dalam memanfaatkan momentum ini.


Dengan adanya trading plan, trader dapat mempersiapkan segala macam skenario yang mungkin dapat terjadi apabila seandainya ekspektasi tidak sejalan dengan kenyataan. Hal ini termasuk dalam manajemen risiko yang wajib dimiliki oleh trader dalam memanfaatkan adanya siklus tertentu.


Demikian penjelasan mengenai santa claus rally beserta jurus jitu dalam menyikapinya. 


Mau belajar trading dan investasi saham secara praktis? yuk upgrade ke VIP member Emtrade. 

Upgrade jadi VIP member untuk menikmati semua fitur Emtrade. Dengan menjadi VIP member, kamu bisa menikmati konten edukasi, analisis, research report, tanya-jawab saham intensif, referensi saham, morning dan day briefing, dan seminar rutin setiap akhir pekan.

Klik di sini untuk upgrade menjadi VIP member Emtrade.

-WS-

emtrade.id/disclaimer

Setiap saham yang dibahas menjadi case study, edukasi, dan bukan sebagai perintah beli dan jual. Trading dan investasi saham mengandung risiko yang menjadi tanggung jawab pribadi. Emtrade tidak bertanggung jawab atas setiap risiko yang mungkin muncul.




Bagikan
whatsapp
Facebook
Twitter
linkedin
telegram
Artikel Lainnya
ArtikelInsight

Update Data Makro: Inflasi AS & China dan IKK Indonesia, Apa Implikasinya?

13 Mar 2024, 15:55 WIB
article
ArtikelInsight

Keluar dari MSCI, Indeks FTSE Siap Tampung CUAN

19 Feb 2024, 14:10 WIB
article
ArtikelInsight

Kembangkan Bisnis FTTH, ISAT Akuisisi Pelanggan MNC Play

21 Nov 2023, 12:01 WIB
article
ArtikelInsight

Adu Kinerja Marketing Sales Emiten Properti di Kuartal III/2023, Siapa Juaranya?

24 Okt 2023, 17:14 WIB
article
Video Populer
logo-emtrade

Aplikasi edukasi saham, bisa tanya jawab, dapat referensi saham, praktis, membuatmu bisa langsung praktek

Instagram
Youtube
Tiktok
Twitter
Facebook
Spotify
Telegram
Download Aplikasi
appstoreplaystore

Terdaftar dan Diawasi

logo-ojkIzin Usaha Penasihat Investasi : S-34/D.04/2022
kominfoTanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik Nomor :002568.01/DJAI.PSE/04/2022

© 2024, PT Emtrade Teknologi Finansial

Syarat & KetentutanKebijakan Privasi